Fasilitas Pelayanan Dindukcapil Harus Ditambah, Dewan Komitmen Mengusahakan

Fasilitas Pelayanan Dindukcapil Harus Ditambah,
Dewan Komitmen Mengusahakan

Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dindukcapil) Kabupaten Purbalingga membutuhkan penambahan fasilitas. Hal itu, dilakukan agar masyarakat yang mengurus dokumen kependudukan di Dindukcapil, lebih nyaman saat menunggu antrean.
Hal itu, diungkapkan oleh Anggota DPRD Kabupaten Purbalingga Ahmad Sa’bani. Dia melihat fasilitas sarana dan prasarana untuk pelayanan masyarakat belum memadai.Dia mencontohkan, ruang tunggu pelayanan dokumen kependudukan tak dilengkapi dengan AC. Sehingga, masyarakat yang sedang mengurus dokumen kependudukan, tak nyaman.
“Areal parkir kendaraan bermotor juga tak ada petugas yang menjaga. Sehingga, rawan terjadi pencurian helm dan sepeda motor. Informasinya sudah beberapa kali terjadi kehilangan helm di kantor Dindukcapil,” ungkapnya.
Selain itu, diketahui Dindukcapil tak memiliki jenset. Sehingga, jika terjadi mati lampu, maka tak bisa lagi melayani masyarakat. Pelayanan baru bisa dilakukan setelah lampu kembali nyala.
“Ini sangat merugikan masyarakat, karena masyarakat harus menunggu lebih lama untuk mendapatkan pelayanan dokumen kependudukan,” imbuhnya.
Berdasarkan pertemuan mendadak dengan Kepala Dindukcapil Imam Sudjono, ternyata untuk pemenuhan fasilitas sarana dan prasarana tersebut, tak pernah dianggarkan. Termasuk pengadaan tenaga harian lepas (THL), untuk mengurusi parkir.
“Dindukcapil tak mungkin memungut retribusi parkir dari masyarakat, karena dilarang. Jadi solusinya mengangkat THL khusus untuk mengurus parkir,” imbuhnya.
Melihat kondisi tersebut, pihaknya berharap Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga bisa menganggarkan dana untuk memenuhi fasilitas sarana dan prasarana tersebut. “Ini yang akan kami perjuangkan dalam pembahasan APBD di dewan,” katanya.
Dia juga mengaku sudah berkomunikasi dengan Komisi I DPRD Kabupaten Purbalingga, terkait hal ini. “Komisi I bakal memperjuangkan hal itu. Sebab, sudah menjadi hak masyarakat untuk mendapatkan fasilitas yang baik,” tandasnya. (Tim GL)

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *